Cara membuat kincir angin dari botol bekas
Botol bekas banyak tersedia di rumah sebagai bahan untuk bisa di daur ulang atau bisa juga botol bekas ini sengaja di simpan untuk di jual lagi. Salah satu cara untuk memanfaatkan botol bekas ini sebagai mainan anak adalah dengan membuat mainan kincir angin.
Langkah untuk membuat kincir angin sangat mudah, kita hanya perlu botol plastik yang biasanya berasal dari botol aqua atau minuman lain. Mainan kincir angin ini bisa mengurangi timbunan sampah plastik yang semakin banyak. Kincir angin ini biasanya sangat disukai oleh anak sekolah, terutama anak SD.
Cara membuat kincir angin dari botol bekas
Berikut adalah cara cara yang digunakan untuk membuat kincir angin dari botol bekas :
- Yang harus kita lakukan pertama kali adalah menyediakan alat dan bahan yang dibutuhkan. Alat yang digunakan diantaranya gunting, paku dan bambu serta bahan utamanya adalah botol bekas.
- Pada bagian tengah botol potong menggunakan gunting sedangkan bagian botol yang memiliki tutup gunting sisinya menjadi 6 bagian.
- Kita hanya perlu menggunting saja dan jangan dilepas. Pada bagian tutup botol lubangi dengan menggunakan paku.
- Setelah botol bekas sudah jadi baling baling lakukan pemasangan pada bambu
- Langkah selanjutnya paku bambu tersebut setelah itu tancapkan tutup botol pada paku.
- Kincir angin sudah bisa dimainkan, agar lebih menarik kita bisa memberikan warna pada baling baling dengan menggunakan cat warna.
Kita bisa memainkan permainan ini di tempat yang luas dengan hembusan angin yang cukup kencang agar kincir angin ini bisa bergerak dengan maksimal. Mainan ini pun sangat awet ketika digunakan karena bahannya yang dipakai terbuat dari plastik botol bekas.
Mainan kincir angin ini bisa dibuat sendiri di rumah bersama dengan anak anak agar lebih seru. Kita pun secara tidak langsung mengurangi sampah plastik yang kian hari semakin banyak dengan cara yang unik dan kreatif.
Itulah cara untuk membuat kincir angin dari botol bekas. Semoga bisa bermanfaat sebagai pengisi liburan yang seru bagi anak anak.