Tanaman Herbal Asam Urat

Pixabay.com

Sebenarnya banyak tanaman herbal yang tumbuh disekitar kita yang bisa digunakan sebagai tanaman obat asam urat. Bahkan beberapa tanaman tersebut bisa tumbuh liar dan mudah didapatkan.

Kita juga tak perlu repot dan mengeluarkan biaya mahal untuk mendapatkan tanaman herbal tersebut. Dibawah ini adalah beberapa tanaman herbal yang mudah didapat untuk digunakan sebagai obat asam urat dan umumnya beberapa tanaman ini merupakan komposisi obat herbal asam urat yang di produksi oleh Jasa maklon herbal :

1. Jahe Merah

Jahe merah juga sudah sejak lama dikenal sebagai salah satu ramuan mujarab untuk mengobati berbagai macam penyakit.

Penyakit asam urat juga bisa diobati dengan menggunakan jahe merah dan tidak menimbulkan efek samping. Oleh karena itu jahe merah juga bisa diminum setiap hari sebagai penguat tubuh dari berbagai macam penyakit.

Salah satu caranya adalah dengan meminum air rebusannya untuk mengobati asam urat.

2. Kunyit

Sejak jaman dulu kunyit digunakan sebagai tanaman herbal untuk menyembuhkan asam urat. Tanaman ini di Indonesia sangat mudah ditemukan, hal itu dikarenakan kunyit banyak digunakan sebagai bumbu masakan, bahan untuk membuat jamu dan obat herbal.

Sebagai obat herbal, kunyit dipercaya bisa mengobati asam urat karena mengandung zat inflamasi yang ada di dalamnya.

Bukan hanya itu, kunyit juga bisa dimanfaatkan untuk mengobati penyakit koleserol, hipertensi dan diabetes.

3. Sambiloto

Tanaman sambilotoo juga cukup populer di Indonesia. Tanaman ini banyak digunakan sebagai bahan untuk membuat jamu dan bisa juga untuk mengobatai berbagai macam penyakit antara lain asam urat.

Didalam tanaman Sambiloto mengandung beberapa senyawa penting yang bisa digunakan untuk mengobati asam urat. Antara lain flavonoid, alkane, kalium, natrium, serta kalsium.

4. Daun Seledri

Saat ini daun seledri juga sedang digandrungi sebagai tanaman yang bisa dikonsumsi untuk menjaga kesehatan. Biasanya daun seledri ini dibuat sebagai minuman jus seledri.

Karena kandungan penting yang ada didalamnya, sehingga tanaman seledri ini dari dulu dipercaya untuk mengobati berbagai macam penyakit.

Tanaman seledri juga mengandung berbagai macam zat antara lain folate, potasium, vitamin B6, vitamin C serta vitamin K. Zat tersebut yang dipercaya bisa mengobatai penyakit asam urat.

5. Kumis Kucing

Kumis kucing juga bisa digunakan untuk mengobati asam urat. Tanaman ini juga mudah dijumpai di sekitar pekarangan rumah.

Tanaman ini mengandung berbagai macam zat yang berguna untuk mengobati asam urat, antara lain fenolat, kalium, minyak atsiri serta orthosiponin glycosides.

Kandungan zat yang terkandung didalam tanaman tersebut menjadikannya sebagai sumber anti inflamasi serta anti oksidan yang digunakan sebagai obat asam urat.

Caranyapun cukup mudah yaitu dengan merebus sebanyak 10 gram kumis kucing. Setelah itu minumlah air rebusan tersebut secara rutin setiap hari agar asam urat segera sembuh.

6. Daun Sirih Cina

Nama lain dari daun sirih cina ini adalah ketumpang air. Tanaman herbal ini juga bisa digunakan untuk mengobati asam urat.

Selain sebagai obat untuk asam urat, daun sirih cina juga bisa digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit. Hal tersebut dikarenakan didalamnya terkandung oksalat, tanin, alkaloid, lemak, dan minyak atsiri.

Untuk bagian dari tanaman daun sirih cina ini yang sering banyak dimanfaatkan sebagai obat yaitu terletak pada daun dan batangnya.

Cara untuk mengobati asam urat dengan tanaman ini yaitu dengan meminum air daun rebusannya secara teratur.

7. Sidaguri

Banyak yang belum mengenal tanaman sidaguri ini. Padahal tanaman ini banyak tumbuh secara liar. Walaupun tanaman liar, akan tetapi Sidaguri memiliki beberapa khasiat yang digunakan sebagai obat untuk menyembuhkan asam urat.

Hal itu disebabkan karena Sidaguri mengandung alkaloid ephedrine yang banyak, terutama terletak pada bijinya. Selain digunakan sebagai obat asam urat, Sidaguri juga mengandung beberapa manfaat lain untuk kesehatan.

8. Daun Salam

Daun salam yang seringkali digunakan sebagai pelengkap masakan ini juga berkhasiat untuk mengobati asam urat.

Selain itu daun salam juga mengandung antioksidan seperti tanin dan flavonoid. Zat tersebut berguna untuk menjaga kesehatan ginjal dan darah dari berbagai macam bahaya asam urat.

Bukan hanya itu, daun salam juga mengandung senyawa pathenolide yang bermanfaat untuk menyembuhkan peradangan.

9. Habbatussauda

Jintan hitam atau yang lebih dikenal dengan sebutan Habbatussauda juga dipercaya untuk mengobati berbagai macam penyakit. Bahkan tanaman ini sudah digunakan oleh orang Yunani dan Timur tengah sebagai obat herbal.

Habbatussauda juga mempunyai sifat anti radang yang menjadi obat paling ampuh untuk mengatasi peradangan yang diakibatkan oleh asam urat.

Bukan hanya mengobati asam urat saja, Habbaussauda juga bisa untuk mengobati berbagai macam penyakit yang lain.

10. Teh Hijau

Teh hijau juga dipercaya untuk mencegah asam urat. Hal ini dikarenakan teh hijau mengandung polifenol sebagai antioksidan.

Selain kandungan polifenol, teh hijau juga mengandung vitamain C dan E yang sangat bermanfaat terutama bagi para penderita asam urat.

Bahkan ada salah satu riset yang dilakukan oleh Universitas Michigan yang mengemukakan bahwa didalam teh hijau terdapat kandungan senyawa epigallocatechin-3-gallate (EGCG).

Senyawa EGCG tersebut bisa mencegah produksi molekul yang menyebabkan inflamasi serta kerusakan sendi yang terjadi pada pasien asam urat.