Jurusan Kuliah Ips Yang Jarang Diminati Dengan Peluang Karir Besar

 

 

Dalam memilih jurusan kuliah tentu ada banyak pertimbangan yang harus anda coba pikirkan baik baik dan menjadi dasar apakah anda memang mau memilih jurusan tersebut. Anda tentu tau banyak jurusan di ips yang masih sepi peminat padahal menyajikan banyak peluang karir yang menjanjikan dan juga menyenangkan.

 

Bagi anda yang sedang dalam proses daftar kuliah online bisa menjadi salah satu acuan dimana anda sebenarnya berminat pada jurusan ips ini namun masih bimban. Beberapa jurusan ini juga akan menjadi referensi banyaknya pekerjaan yang seru dan juga menyenangkan yang anda akan dapatkan selama dalam menempuh belajar di berbagai mata kuliah di jurusan jurusan di bawah ini.

 

Jurusan ips sepi peminat yang punya peluang besar

  1. Administrasi negara

 

Bagi sebagian orang, kemungkinan besar ilmu admininistrasi negara merupakan salah satu jurusan yang tidak mempunyai peminat sebanyak jurusan ips yang lain, namun ternyata jurusan ini dapat membawa anda kepada pekerjaan yang seru dan menyenangkan seperti halnya duduk dalam tatanan negara. Elemen yang penting dalm negara seperti legislative, ekesekutif, yudikatif akan memberikan banyak sekali informasi yang mungkin memberikan ketertarikan untuk anda untuk masuk dalam jurusan tersebut. Anda bisa bekerja di berbagai bidang dalam tatanan negara dan mengetahui bagaimana sebuah negara berjalan.

 

  1. Kesejahteraan sosial

 

Jurusan ips yanh satu ini juga dirasa mempunyai peminat yang lebih sedikit dibanding dengan jurusan lain, padahal jurusan kesejahtaraan sosial merupakan salah satu jenis jurusan yang akan membantu kehidupan masyarakat menjadi lebih sejahtera. Anda dapat membantu orang dan menaikkan kesejahteraan mereka dengan ilmu yang anda punya dan menjadi bagian dari perubahan yang ada dalam masyarakat. Jurusan ini sangat baik jika anda mau tekun dan juga rajin sehingga membuat anda lebih siap terjun ke lapangan nantinya.

 

  1. Hubungan international

 

Sebenarnya hubungan international baru baru juga menjadi jurusan yang mulai banyak peminatnya. Anda yang punya kemampuan bahasa inggris lebih bisa masuk ke jurusan ini karena memang akan memberikan banyak pengetahun akan hubungan internasional dan jaringan dunia. Anda bisa lebih banyak bergaul dan juga lebih banyak mendapatkan pengalaman dan mata kuliah seru. Pekerjaan yang menyenangkan juga akan anda temukan jika anda berada di jurusan ini. Sangat menjanjikan dan tentu saja akan membuat anda lebih percaya diri dengan masa depan anda.

 

  1. Arkeologi

Siapa bilang belajar tentang arkeologi membosankan? Bagi anda yang tertarik dengan ilmu ilmu yang membahas tentang arkelogi dan juga budayanya tentu akan sangat menyenangkan. Pekerjaan sebagai arkeolog juga dinilai dapat menjadi salah satu pekerjaan yang sangat sesuai untuk anda. Anda dapat menemukan banyak hal menyenangkan jika anda mau terjun ke dalam jurusan ini. Berbagai pengalaman seru dan pekerjaan lapangan menarik akan sangat menyenangkan untuk anda lakukan. Pastinya anda juga dapat berbagai hal menarik selama menjadi arkeolog dan bekerja dalam bidang arkeologi.

 

Jurusan ips terbaik yang bisa anda pilih

 

  1. Ilmu sejarah

 

Ilmu sejarah tidak akan membosankan jika memang anda punya ketertarikan yang tepat. Jurusan ini memang dinilai sepi peminat sehingga kuotanya makin lama makin sedikit. Anda akan menemukan banyak kesyikan dalam menempuh mata kuliah sejarah dan menjadi salah satu ahli sejarah yang tentunya punya masa depan yang juga cerah. Jika anda tertarik mempelajari sejarah, anda bisa mulai menyiapkan diri untuk segera mencari dimana jurusan yang tepat untuk anda pelajari. Belajar ilmu sejarah tentu akan sangat menyenangkan dan anda juga akan lebih banyak belajar mengenai apa yang sudah terjadi di masa lampau.

 

  1. Filsafat

 

Bagi orang orang yang tidak tau filsafat mungkin akan menyangka bahwa jurusan ini sangat berat, namun bagi yang tertarik dengannya tentu tidak akan berpikir demikian. Menjadi seorang filsuf mungkin bisa menjadi jalan hidup seseorang yang pastinya akan menjadi banyak hal yang harus anda pikirkan. Cara berpikir yang berbeda, pandangan yang berdasar tentu akan menjadi keseharian anda jika anda berada di jurusan ini. Menjadi seorang peneliti dan juga penasihat akan menjadikan anda peluang pekerjaan yang menyenangkan dan tentu saja cerah sesuai dengan keinginan dan impian anda. Coba lebih banyak belajar dan gali terus apa yang menjadi keinginan anda, kemungkinan besar anda akan tertarik dengan jurusan yang satu ini.

 

  1. Ilmu pemerintahan

 

Satu lagi jurusan yang memang masih terlewat dari banyaknya peminat. Jurusan ilmu pemerintahan merupakan salah satu jurusan yan sangat menarik bagi anda yang ingin berkecimpung dalam dunia pemerintah. Anda akan belajar tentang pemerintahan dan lebih banyak belajar mengenai politik sejak dalam masa kuliah. Anda akan menjadi orang orang yang duduk dalam pemerintahan negara atau menjadi seorang politikus. Anda bisa menemukan hal baru yang mungkin baru anda dapatkan ketika berada di jurusan ini.

 

Itulah beberapa referensi jurusan yang sangat mudah anda masuki namun dapat memberikan banyak pengalaman yang sangat seru dan juga menyenangkan sehingga wajib anda masukkan dalam referensi jurusan yang anda akan ambil.

 

Similar Posts